0 Spesifikasi Kelebihan Dan Kekurangan Dari OS Blackberry Iphone dan Android


Jangan Lupa Tinggalkan Komentar Kalian Ya...!!!
Spesifikasi Kelebihan Dan Kekurangan Dari OS Blackberry Iphone dan Android



Blackberry

Kelebihan


1. Daya tarik paling menarik (buat orang Indonesia nih...) yaitu fitur Blackberry Messenger (BBM)nya, BBM adalah aplikasi chatting khusus ponsel Blackberry yang tidak bisa saya jelaskan karena saya gak pernah make xD *miris.. (tapi sekarang ada rencana tuh BBM mau di kasih Iphone dan Android)
2. Kirim kirim E-mail semudah mengirim SMS, dan yang asyiknya semua e-mail masuk dapat di teruskan langsung dan di tampilkan di ponsel (gak bisa dibayangin kalo e-mail spam yang menuhin Ymail ku di tampilin, ada 10ribu gan :D)
3. Ada Aplikasi Facebook dan Twitter khusus Blackberry (lumayan yang ingin eksis di FB, yang kalo bikin status ada tulisannya melalui Blaclberry -_-) Tampilannya juga lumayan lebih keren lah di banding tambilan FB dari browser (waktu itu ngintip dikit teman lagi FB'an dari BB *miris...)
4. Aplikasi Chatting banyak dan lengkap
5. Mendukung WIFI (di tulis kaga yah? WIFI kan udah umum)
6. Fungsi Autotext, jadi bisa mendefine keyword lalu mengasosiasikan dengan isi pengganti yang biasanya berisi text/character yang panjang, dan digunakan dengan mengetikan keyword, maka isi pengganti akan menggantikan keyword tersebut. Misalnya kita mendefine autotext alamat kita, jadi ketika kita ngetik dan mendekati keyword langsung di ganti dengan text yang udah di define itu secara lengkap.. (RT/RW/No./Kelurahan/Camat/Gubernur (eh?))
7. Fungsi geotag pada blackberry ber-GPS, membantu foto2 yang kita ambil berisi informasi lokasi foto diambil, bisa dibuat teka-teki, kemana rekan kita berada dengan mengecheck lokasi GPS melalui informasi Geotagnya.
8. Akses multimedia Foto, VIdeo, Gambar, dll yang cepat dan mudah
  9. Keamanan. Hhe, kayaknya soal keamanan Blackberry sistem keamanannya lumayan bagus lho! Pati sudah tahu kan kalo Ponsel BB punya no. Pin? yang pinnya bisa di lacak lewat GPS kalo misalnya terjadi kehilangan.. Selain itu, dengan mengaktifkan fungsi password, dan jika terjadi kehilangan terhadap blackberry, pencuri yang salah memasukan password akan menghapus seluruh data (wipe) di blackberry anda-sehingga data penting anda tidak gampang diambil. Terus feature firewallnya,sangat effective dalam memblock sms/mms/phone call yang tidak kita inginkan.

Kekurangan


1. Pada blackberry qwerty,spell check yang membantu pengecheckan kesalahan ketik HANYA dapat berjalan jika selesai diketik semua. Padahal kesalahan ketik seharusnya dapat kita check saat melakukan pengetikan.
2. Seluruh 3rd party software terinstall bersama pada memory internal, sehingga dengan memory internal (RAM) blackberry yang terbatas, tidak banyak software 3rd party yang dapat diinstall (terutama pada blackberry type lama), meskipun sudah tersedia software yang dapat memindahkan instalasi 3rd party software pada memory card – saat digunakan program 3rd party tetap di load di internal memory (RAM).
3. Software 3rd party yang terinstall tidak otomatis terbackup saat kita melakukan backup, harus dilakukan trick khusus untuk membackup 3rd party software ini. kecuali anda bersedia menginstall kembali 3rd party software setelah anda melakukan upgrade/downgrade OS.
4. Buat menikmati layanan Blackberry pastinya perlu bayar, gak ada tuh trik - trik gratisnya apalagi BBM Handler :3. Dan biayanya kan beda sama biaya akses data biasa, tahu enggak kenapa begitu? Karena Blackberry memiliki jalur khusus yaitu BlackBerry Internet Service (BIS). Karena layanan ini menggunakan jalur khusus, jadi koneksinya jarang terganggu...
5. browser bawaan blackberry tidak sempurna menampilkan webpage ber-javascript dan animasi, bagi yang ingin menggunakan klikbca.com misalnya, harus menggunakan 3rd party software MiniOpera untuk mengatasi masalah ini.
6. OSnya masih tertutup (bukan Open Source) jadi gak mungkin ada HP Nokia OSnya Blackberry :3 (hingga tulisan ini di tulis)



Iphone


Iphone - dengar kata "I" pasti yang terfikir adalah "saya" atau "apple" tapi aku gak akan membahas persamaan "saya" dan Iphone, tapi kalo Applenya sih memang... produk Apple kan Ipad, Iphone, Imac, Ipod, dan I don't know :D
Kalo mau membahas kekurangan dan kelebihannya mesti tau dulu nih, Iphonenya era ke berapa... Yang pasti kalo generasi pertama banyak kurangnya dan yang terbaru banyak lebihnya, dan pastinya kualitas berbanding lurus dengan harga, hhe...
Jadi yang mana nih yang perlu di bahas?  utta bahas yang 3GS aja yuukkss....
3GS kan generasi ketiga (tengah - tengah)


Kelebihan


1. Desain elegan, keren, layar tonjok, eh touchscreen, layar relatif besar, pokoknya kalo megang Iphone gak malu maluin deh!!
2. Kapasitas penyimpanan internalnya yang besar, 16 atau 32 GB
3. Kameranya walaupun cuman 3,2 MP tapi bisa autofocus dan geo-tagging. Jadi dengan fitur focus pada kamera ini kita bisa mengfokuskan hasil jepretannya pada suatu object tertentu dengan menyentuhnya (tap-to-focus). Jadi misalnya aku mau foto anak 2 tahun yang lagi hip hop di taman, terus di layarnya yang menampilkan gambar anak itu aku sentuh dan kamera akan otomatis terfokus ke sana..
4. Kualitas video recordnya juga lumayan, 30 fps (frame per second) atau kira-kira setara dengan framerate film DVD. Apple bahkan menyediakan sebuah fungsi untuk menyunting video, yaitu trimming untuk memotong bagian klip video yang akan “dibuang”. Tampilan penyuntingan video ini agak mirip dengan iMovie, dengan fungsi yang jauh lebih sedikit tentunya. ^^




5. GPS, Kompas Digital, dan Kontrol Suara, iPhone juga menyediakan fitur untuk mengakses layanan berbasis lokasi melalui GPS dan (Google) Maps. Melalui aplikasi Maps ini, kamu bisa melihat peta sekitar anda dan “meminta” petunjuk arah dari satu tempat ke tempat lain.

6. Multimedia, dan Hiburan yang nyaris sempurna.. Banyak yang bilang tuh kalo Iphone = Ipod + Fungsi Telepon. Anggapun tuh gak salah memang, kalo melihat di Iphone punya firtur Ipod yang 100% secara penuh.Manajemen lagu dan video yang kita lakukan melalui iTunes bisa dengan mudah disinkronisasikan ke iPhone. Setelah itu kita bisa mengakses koleksi lagu dan video kita melalui iPod. Juga kalo bosan, kita bisa koq streaming Youtube dengan tampilan yang mirip seperti web dan kecepatan dan kualitas videonya juga memuaskan
7. Ada juga namanya App Store, Namanya juga store pasti bayar xD tapi kita bisa mencari berbagai macam aplikasi yang sangat banyak rupanya dari anti virus sampai permainan. Tapi tetap ada juga koq aplikasi yang gratisnya... Beberapa aplikasi berbayar juga menyediakan versi trial dan demo buat mencoba aplikasi tersebut
8. Dan lain - lain


Kekurangan


1. Baterai cepat habis a.k.a boros (kata orang, wong aku gak pernah pakai !)
2. Sama kayak Blackberry, OS Iphone Apple ini sifatnya juga tertutup untuk pengembang
3. Bluetooth pada iPhone 3GS ini sangat-sangat memprihatinkan. Bluetooth pada iPhone 3GS hanya dapat mendeteksi perangkat audio, seperti headset, handsfree atau speaker bluetooth. Kita tidak bisa mengirim dan menerima file dari/ke perangkat lain melalui Bluetooth. Semoga fitur Bluetooth ini diperbaiki lagi pada update firmware mendatang. ^^
4. Tidak bisa multitasking (perlu trik khusus)
5. Walaupun di atas di singgung keunggulan kameranya, tapi kualitasnya masih kurang bagus. Walaupun bisa di atasi dengan bantuan editor photo dan kameranya juga multi fungsi


Android

Selanjutnya utta bahas mengenai Android, atau lebih tepatnya ponsel ber-OS Android. Android adalah Operating System ajian dari Mbah Google. OS ini bukan barang baru lagi kan buat kalian? Bahkan produsen HP lokal dan cina pun sudah berlomba - lomba mengeluarkan ponsel berplatform android. Yups, tentunya karena OS ini yang open source.. Jelas dong open source, kan Android berbasis Linux
Berikut ini kekurangan dan kelebihannya...


Kelebihan


1. Sistem Operasinya terbuka, di buka, dan buka - bukaan *plakkk.... Inilah maksudanya Open Source, jadi bisa di kembangkan oleh siapa saja
2. Akses mudah ke Android Market. Puas download ribuan aplikasi menarik dari Android market secara insya Allah gratis. Maksudnya ya.. gak semuanya gratis, kaya Antivirus juga yang mesti beli lisensinya kalo mau aktif.
3. Multitasking, Yosh! Ponsel Androin bisa menjalankan beberapa aplikasi sekaligus, Jadi anda bisa browsing, SMS-an, sambil dengerin lagu
4. Mudah dalam hal notifikasi : sistem operasi ini bisa memberitahukan Anda tentang adanya SMS, Email, atau bahkan artikel terbaru dari RSS Reader. Bahkan anda tidak akan terlewat dalam hal misscall sekalipun
5. Mendukung semua layanan Google. Yaaaa ~~~~ Iya lah, gak usah di tanya.. Android kan memang milik google. Jadi kalo mau banding - bandingin buka Gmaps, Gmail, Book, dll dengan OS lain kalian mau percaya sama OS mana?
6. Beda lah sama BB, dan Ios yang OSnya cuma nyantel di Blackberry dan Iphone Android bisa kita temui di HP mana saja.. Samsung, HTC, Sony Ericson, sampai Nexian
7. Google mania. Jika pengguna adalah fan sejati Google, maka Android cocok sekali dengan jati dirinya yang Google addict. Semua layanan Google bisa dimiliki dengan satu sistem operasi, yaitu Android.
8. Fasilitas penuh USB. Pengguna bisa mengisi baterai, mass storage, diskdrive, dan USS tethering.


Kekurangan



1. Terhubung dengan internet. Android bisa dibilang sangat memerlukan koneksi internet yang aktif. Setidaknya harus ada koneksi internet GPRS di daerah pengguna agar perangkat siap untuk online sesuai dengan kebutuhan. Jadi jangan berani - berani punya HP android tapi gak punya paket internet unlimited, siap -siap aja pulsa melayang (NB : Kalo kejadian kayak gini jangan heran dan marah marah sama operator lho!!)
2. lklan. Terkadang, aplikasi yang di download secara gratis dan mudah akan terpampang iklan di dalam aplikasi tersebut. Secara tampilan memang tidak menggangu kinerja aplikasi itu sendiri, karena memang kadang berada dibagian atas atau bawah aplikasi. HHa, namanya juga gratisan
3. Perusahaan perangkat kadang lambat mengeluarkan versi resmi dari Android milik pengguna. Meskipun kadang tidak ada perbedaan mencolok dalam hal UI.
4. Android Market gak 100% aman!, masih terdapat malware. Walaupun sekarang sudah ada fasilitas scannya terlebih dahulu secara online
5. Boros Baterai, Karena OS ini punya banya procceds yang bekerja di balik layar hingga lebih boros baterai

0 komentar:

Posting Komentar